Duka Gempa Bumi Cianjur, Novita:  Penangan Korban Hingga Tetap Waspada

- 22 November 2022, 17:04 WIB
Anggota DPR RI Hj. Novita Wijayanti
Anggota DPR RI Hj. Novita Wijayanti /Usman

SUARA SOPPENG - Anggota DPR RI dari Fraksi Partai Gerindra Novita Wijayanti menyampaikan duka mendalam kepada para korban gempa bumi yang terjadi di Kabupaten Cianjur, Jawa Barat.

Novita meminta dalam upaya penanganan yang tengah dilakukan saat ini agar terfokus pada keselamatan warga.

"Secara pribadi saya menyampaikan duka mendalam kepada saudara-saudara kita di Cianjur akibat gempa bumi yang terjadi kemarin siang,"kata Novita kepada awak media, di Jakarta, Selasa (22/11/2022).

Baca Juga: Pemkab Wajo Dandani Kota Sengkang, Hadirkan 104 Tiang Lampu Hias di Sepanjang Jalan 4 Kilometer

Legislator dari Dapil Banyumas- Cilacap ini juga meminta agar pemerintah pusat dan daerah untuk langsung berkolaborasi dalam melakukan penanganan secara cepat di lokasi. Terutama, sambung Novita, terkait ketersediaan logistik makanan maupun kebutuhan medis.

"Dalam penanganan ini perlu adanya kerjasama lintas kementerian dan lembaga hingga Pemda setempat dalam mempermudah penanganan darurat bencana. Bantuan cepat ini harus diberikan terutama bagi daerah yang terisolir akibat gempa,"paparnya.

Baca Juga: Sekjen Gerindra: Prabowo Bersimpati dan Ikut Berduka atas Korban Gempa Cianjur

Masih dalam kesempatannya itu, Novita menghimbau warga terus waspada terhadap bencana alam yang mungkin terjadi. Sebab, semua daerah rawan bencana harus selalu siaga.

"Kepada semua pihak yang berada di lokasi bencana agar tetap berhati-hati dan waspada terhadap kemungkinan terjadinya gempa maupun longsor susulan,"pungkasnya.

Baca Juga: Pengurus Tidar DKI Jakarta Ucap Belasungkawa Korban Gempa Bumi di Wilayah Jawa Barat

Halaman:

Editor: Usman, S.Pd


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x