Prabowo Kembali Temui dan Salurkan Bantuan ke Cianjur

- 7 Desember 2022, 14:13 WIB
Prabowo Subianto dipeluk sama warga korban gempa di Cianjur
Prabowo Subianto dipeluk sama warga korban gempa di Cianjur /Dok- Tim Media Prabowo/USMAN

SUARA SOPPENG -- Menteri Pertahanan Republik Indonesia (Menhan RI) Prabowo Subianto kembali menemui masyarakat terdampak gempa di Desa Cijedil Cianjur Jawa Barat, Rabu, 7 Desember 2022.

Prabowo mengecek Posko pengungsi di Desa Cijedil yang merupakan Posko Kopassus untuk memastikan sarana dan prasarana termasuk kesiapan dapur umum.

Kemudian Prabowo juga melihat langsung perkembangan bantuan yang diperlukan masyarakat di lokasi-lokasi pengungsian.

Baca Juga: Protes PKS Saat Pengesahan RKUHP, Ibarat Menepuk Air Didulang Terpercik Muka Sendiri

“Saya datang untuk melihat kondisi terkini dan apa yang dapat kami tambahkan untuk membantu meringankan beban,” ungkap Prabowo dikutip dari laman website Kementerian Pertahanan Republik Indonesia, Rabu, 7 Desember 2022.

Prabowo Subianto juga mengucapkan terima kasih kepada TNI, Polri, Pemerintah Daerah serta seluruh pihak yang telah menjadi bagian dalam membantu korban gempa di Cianjur.

Baca Juga: Bawaslu Kota Jakarta Pusat Gelar Optimalisasi Penyelesaian Pelanggaran Pemilu Se-Jakarta Pusat

“Terima kasih kepada TNI, Polri, dan Pemerintah Daerah yang telah bersama-sama segera bereaksi untuk meringankan penderitaan saudara-saudara, Semoga segera pulih dan kita semua dapat melaksanakan kehidupan normal kembali,” lanjut Menhan Prabowo.

Prabowo pun menyerahkan bantuan 800 paket sembako untuk masyarakat terdampak gempa dan sepeda motor untuk Babinsa untuk mendukung memudahkan petugas mengakses daerah bencana.

Baca Juga: Wamenhan : Indonesia Brunei Miliki Sejarah Panjang

Halaman:

Editor: Usman, S.Pd


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x