80 Peserta Jambore Pertanian Luwu Utara ke Kabupaten Bone

- 9 Maret 2023, 18:26 WIB
Sekda Armiadi saat melepas kontingen Jambore Pertania Luwu Utara, Rabu (8/3/3023), di Pelataran Kantor Perpustakaan
Sekda Armiadi saat melepas kontingen Jambore Pertania Luwu Utara, Rabu (8/3/3023), di Pelataran Kantor Perpustakaan /Humas Lutra/Usman
SUARA SOPPENG -- 80 peserta Jambore Pertanian Kabupaten Luwu Utara resmi dilepas Sekretaris Daerah Armiadi, Rabu (8/3/2023), di Pelataran Kantor Perpustakaan, untuk mengikuti kegiatan Jambore Pertanian Tingkat Provinsi Sulawesi Selatan yang dipusatkan di Kabupaten Bone.

Pelepasan dilakukan tepat pukul 08.30 WITA, dan berlangsung sederhana. Ikut mendampingi Armiadi, Plt. Sekretaris Dinas Pertanian Abdul Muhtar, dan Kepala Bidang Penyuluhan Dinas Pertanian, Made Sudana, yang juga pimpinan rombongan Jambore Pertanian Luwu Utara.

Dalam sambutannya, Armiadi mengaku terharu dan bangga melepas peserta yang notabene para penyuluh pertanian. “Hari ini saya diingatkan kembali. Jiwa penyuluh saya berdiri di hadapan teman-teman para penyuluh. Sekali lagi, ini habitat saya,” ucap Armiadi lirih.

Baca Juga: Puskesmas Masamba Inspeksi Kesehatan Lingkungan Fasilitas Publik

Armiadi berpesan agar seluruh peserta jambore pertanian asal Luwu Utara dapat menjaga nama baik daerah. Dan tak kalah pentingnya, kata dia, kebersamaan dan kekompakan harus terus dijaga dan dipelihara dengan baik, karena yang dibawa adalah Kabupaten Luwu Utara.

“Di sini kita membawa bendera Kabupaten Luwu Utara, bukan bendera kecamatan, tempat adik-adik ditugaskan. Karena kita adalah satu kesatuan, maka dari itu, saya berpesan, jaga nama baik daerah kita, serta selalu dalam kebersamaan dan kekompkanan,” tegas Armiadi.

Baca Juga: Pakaian Kulit Kayu Rampi Tembus Pasar Dunia

“Modal besar kita adalah kebersamaan. Siapa lagi kalau bukan kita, adik-adik penyuluh, yang bisa menjaga kebersamaan ini, sehingga semua kegiatan akan terselesaikan dengan baik apabila dikerjakan dengan bersama-sama pula,” jelas mantan Kepala Dinas Pertanian ini.

Sebelumnya, Kepala Dinas Pertanian, melalui Kepala Bidang Penyuluhan Pertanian, Made Sudana, melaporkan bahwa kontingen Jambore Pertanian Kabupaten Luwu Utara adalah peserta jambore terbesar atau terbanyak keempat dari seluruh kontingen se-Sulsel.

“Luwu Utara merupakan peserta jambore terbanyak keempat di Provinsi Sulawesi Selatan pada kegiatan jambore kali ini,” terang Made. Meski tidak mematok target juara, tetapi Made optimistis, kontingen Luwu Utara dapat finish di tiga besar Jambore Pertanian tahun ini.

Baca Juga: Prabowo Subianto Apresiasi Pembangunan Pertahanan yang Terus Dilakukan Jokowi

“Kita yakin masuk tiga besar jambore kali ini, tetapi yang terpenting Luwu Utara bisa tampil semaksimal mungkin, tanpa harus memikirkan juara,” imbuhnya. Diketahui, Kabupaten Luwu Utara akan mengikuti seluruh rangkaian kegiatan lomba pada jambore pertanian kali ini.

Jambore Pertanian tahun ini berubah menjadi Jambore Petugas Lapang Pertanian, yang akan dilaksanakan 8 – 10 Maret 2023 di Desa Mappesangka Kecamatan Ponre Kabupaten Bone. Petugas Lapang Pertanian terdiri atas Penyuluh Pertanian, POPT dan Pengawas Benih.

Jambore Petugas Lapang Pertanian ini nantinya akan diisi dengan berbagai kegiatan lomba, seperti Kemah Penyuluh, Lomba Lagu Mars Penyuluh Pertanian, Lomba Menyuluh Antar-Penyuluh Pertanian, Lomba Pameran Hasil Pertanian, serta Kegiatan Temu Teknis. 

Editor: Usman, S.Pd


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x