Pemkab dan Forkopimda Sidrap Ikuti Upacara Hari Lahir Pancasila Tingkat Nasional 

- 1 Juni 2023, 14:36 WIB
Presiden RI Joko Widodo memimpin Upacara Peringatan Hari Lahir Pancasila di Lapangan Monumen Nasional, Jakarta, Kamis (1/6/2023)
Presiden RI Joko Widodo memimpin Upacara Peringatan Hari Lahir Pancasila di Lapangan Monumen Nasional, Jakarta, Kamis (1/6/2023) /Foto: ANTARA/Mentari Dwi Gayati/aa

SUARA SOPPENG -- Pemerintah Kabupaten Sidrap bersama unsur forkopimda mengikuti Upacara Hari Lahir Pancasila 2023 secara virtual di Ruang Rapat Pimpinan Lt.III Kantor Bupati Sidrap, Kamis (1/6/2023). 

Tampak hadir, Sekretaris Daerah, H. Basra, Ketua DPRD, H. Ruslan, Kasdim 1420, Mayor Arm Ari Widarto, Wakapolres, Kompol M. Akib, Kasi Intel, Adityo Ismutomo mewakili Kajari Sidrap 

Sejumlah kepala dan sekretaris OPD, kabag hingga Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) tingkat Kabupaten Sidrap turut hadir.

Baca Juga: Rampung, Jembatan Gantung Belawae Kini Dinikmati Warga

Presiden Joko Widodo menjadi Inspektur Upacara peringatan hari Lahir Pancasila 2023. Sementara untuk pembacaan teks Pancasila dibacakan Ketua MPR RI, Bambang Soesatyo, dan pembacaan Undang-undang Dasar 1945 oleh Ketua DPRD RI, Puan Maharani.

Upacara peringatan Hari Lahir Pancasila 2023 dengan tema "Gotong Royong Membangun Peradaban dan Pertumbuhan Global" dipusatkan di Kawasan Monumen Nasional (Monas)

Dalam amanatnya, Presiden Republik Indonesia, Joko Widodo menyampaikan bahwa, di tengah krisis yang melanda dunia, termasuk krisis kesehatan, pangan, energi dan keuangan, Indonesia termasuk satu dari sangat sedikit negara yang berhasil menanganinya.

Baca Juga: Pemerintah Soppeng Terima Penghargaan Daerah Transformatif Pembelajaran dari Kemendikbudristek

Hal itu, kata, Jokowi dari kondisi ekonomi, sosial dan politik stabil terjaga dan bahkan semakin kokoh, Inflasi terkendali, investasi tumbuh dan peluang kerja bertambah

"Semua ini adalah anugerah Tuhan Yang Maha Kuasa dan hasil sumbangsih seluruh anak bangsa. Karena berkat persatuan dan kesatuan kita, bangsa ini tangguh hadapi tantangan dan mampu lakukan terobosan. Berkat kerja keras dan gotong royong kita, bangsa ini berhasil semakin dipercaya dan disegani masyarakat dunia" ucap Jokowi dalam sambutannya 

Halaman:

Editor: Usman, S.Pd


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x