Pemerintah Provinsi Dorong Remaja Sulawesi Selatan Jadi Generasi Produktif

- 2 April 2022, 12:27 WIB
Kegiatan Remaja Sulawesi Selatan Sehat/Pemkab Soppeng
Kegiatan Remaja Sulawesi Selatan Sehat/Pemkab Soppeng /

SUARA SOPPENG -- Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Sulawesi Selatan, Dr. Arman Bausat, Sp.B, Sp.OT(K) Spine, mengatakan, kegiatan gerakan bersama remaja Sulawesi Selatan sehat untuk membentuk generasi produktif di masa mendatang.

 

Hal Itu disampaikan kepada pemerintah daerah saat mengikuti kegiatan Gerakan Bersama Remaja Sulawesi Selatan Sehat secara virtual yang berlangsung di Four Points Sheraton Makassar, diikuti oleh 24 Kabupaten dan Kota se Sulawesi Selatan, Jumat, (01/04/2022)

 

"Kegiatan ini dilaksanakan dengan fokus tujuan utama yaitu membawa anak-anak kita menjadi generasi penerus bangsa yang produktif dengan menjadi Indonesia sehat," paparnya.

Baca Juga: Arifuddin Nahkodai Golkar Lappariaja

Dia menegaskan bahwa remaja sehat Sulawesi Selatan sebagai wujud komitmen dengan lintas program dan lintas sektor dalam mendukung program penurunan potensi stunting melalui pencegahan anemia pada remaja putri. 

 

Dalam kegiatan ini akan dilakukan pencanangan Gerakan Bersama Remaja Sulawesi Selatan Sehat, dimana salah satu kegiatan yang akan dilakukan adalah minum tablet penambah darah secara serentak di 24 Kabupaten Kota se Sulawesi Selatan baik secara Offline maupun Online dan penandatanganan komitmen bersama Gerakan Bersama Remaja Sulsel Sehat.

Baca Juga: Live Streaming Youtube Deddy Corbuzier Duel Azka Vs Vicky Pecahkan Rekor Dunia, Untung Hingga Miliaran

Halaman:

Editor: Usman, S.Pd


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x