Profil Satelit SATRIA-1 Siap Diluncurkan Pekan Ini

- 16 Juni 2023, 02:30 WIB
Profil Satelit SATRIA-1 Siap Diluncurkan Pekan Ini (Ilustrasi). Pixabay.com
Profil Satelit SATRIA-1 Siap Diluncurkan Pekan Ini (Ilustrasi). Pixabay.com /

SUARA SOPPENG - Profil Satelit Republik Indonesia (SATRIA-1) yang siap diluncurkan pekan ini oleh Badan Aksesibilitas dan Informasi Kementerian Komunikasi dan Informatika (BAKTI Kemenkominfo).

Satelit SATRIA-1 resmi akan diluncurkan dalam beberapa hari ke depan di Cape Canaveral, Florida, Amerika Serikat.

Diperkirakan Internet yang dihadirkan akan menyentuh 150.000 titik di wilayah 3T dengan harapan bisa memberikankesetaraaan infrastruktur digital.

Baca Juga: Profil Andi Zulkifli CEO Indo Homecare, Pemimpin Bisnis Berbakat dari Soppeng Sukses di Jakarta

Peluncuran Satelit SATRIA-1 akan berlangsung 18 Juni waktu setempat atau 19 Juni Waktu Indonesia Barat, berdasarkan lembar fakta yang diterima di Orlando, Amerika Serikat pada Kamis waktu setempat.

Perangkat yang akan menghadirkan internet di fasilitas publik seperti untuk wilayah 3T (tertinggal, terdepan, terluar) tersebut ternyata menyimpan banyak fakta menarik.

Baca Juga: Ferrari Siap Rampungkan Proyek Pabrik Kendaraan Listrik Mobil Masa Depan

Menanti peluncurannya, berikut beberapa fakta mengenai SATRIA-1 berdasarkan infografis yang dihadirkan BAKTI Fakta menarik tentang SATRIA-1 yang meluncur 19 Juni 2023.

Kapasitas Satelit

SATRIA-1 menjadi satelit terbesar di Asia dengan total kapasitas layanan 150 Gbps, satelit dengan teknologi VHTS (Very High Throughtput Satellite) itu menjadi Ka-band pertama yang dimiliki oleh Indonesia.

Dengan bobot 4.600 kilogram (4.6 ton), SATRIA-1 menjadi satelit pertama yang mengadopsi bodi Spacebus Neo
Level 6.

Halaman:

Editor: Asran


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x