Survei SRS: Ganjar dan Anies Kalah Dari Prabowo

- 15 September 2023, 19:22 WIB
Surabaya Reseach Syindicate
Surabaya Reseach Syindicate /Usman/

Meskipun dukungan terhadap Anies Baswedan di Jawa Timur sedikit mengalami kenaikan, tapi elektabilitas Prabowo masih tetap kokoh di puncak survei. Hal itu disampaikan Peneliti Senior SRS Edwin Abdul Surabaya, 15 September 2023

Baca Juga: Ruas Rongkong-Seko Menuju Penyelesaian, Target Pengaspalan Tahun Depan

“Berdasarkan hasil survei SRS, jika pemilu dilaksanakan saat ini bagian terbesar atau sebanyak 41,4% responden yang mengaku warga NU di Jawa Timur akan memilih Prabowo Subianto. Kemudian sebanyak 34,3% menyatakan piliha…

Elektabilitas Prabowo Di Jawa Timur Masih Teratas

Hasil survei terbaru dari Surabaya Research Syndicate (SRS) menunjukkan, elektabilitas Prabowo Subianto sebagai bacapres tetap dominan di posisi teratas mengungguli Ganjar Pranowo dan Anies Baswedan.
Melalui berbagai format pertanyaan kepada responden, mulai dari pertanyaan terbuka (top of mind), pertanyaan tertutup simulasi 10 nama, pertanyaan tertutup simulasi tiga nama, maupun simulasi head to head, elektabilitas Prabowo selalu unggul atas Ganjar, apalagi atas Anies Baswedan.

Peneliti Senior SRS Edwin Abdul menuturkan ketika SRS mengajukan pertanyaan secara terbuka (top of mind) kepada responden, siapakah tokoh yang paling pantas menggantikan Presiden Jokowi, secara spontan sebanyak 26,1% menyebut Prabowo Subianto.

Baca Juga: Perdana Arsjad Rasjid Hadiri Rapat Konsolidasi Ganjar Pranowo

Kemudian nama Ganjar Pranowo disebut oleh 22,6% responden dan Anies Baswedan hanya disebut spontan oleh 14,2% responden. Setelah itu muncul nama-nama seperti Mahfud MD, Ridwan Kamil, Erick Thohir, Agus Harimurty Yudhoyono (AHY), Sandiaga Uno, Airlangga Hartarto, Puan Maharani, Khofifah, Moeldoko, dan Muhaimin Iskandar. Namun elektabilitas tokoh-tokoh ini tidak signifikan untuk diperhitungkan sebagai capres 2024.

“Lantas saat simulasi Pilpres hanya diikuti oleh tiga capres saja, elektabilitas Prabowo Subianto semakin menguat. Pada saat kepada responden diajukan pertanyaan, siapakah yang akan dipilih jika saat ini dilaksanakan Pilpres dan hanya diikuti oleh Prabowo Subianto, Ganjar Pranowo dan Anies Baswedan, ternyata sebanyak 43,8% responden mengaku memilih Prabowo, kemudian 39,7% mengaku memilih Ganjar dan 15,2% menjatuhkan pilihan pada Anies. Sebanyak 1,3% responden menyatakan belum punya pilihan (undecided),” ungkap Peneliti Senior SRS Edwin Abdul 15 September 2023

Jarak elektabilitas Prabowo Subianto dengan Ganjar Pranowo maupun dengan Anies Baswedan semakin lebar ketika SRS membuat simulasi head to head.

“Saat kepada responden diajukan pertanyaan, siapakah yang akan dipilih jika saat ini dilaksanakan Pilpres dan hanya diikuti oleh Prabowo dan Ganjar, ternyata sebanyak 51,3% warga Jawa Timur mengaku akan memilih Prabowo dan 45,2% menyatakan dukungannya pada Ganjar, sementara 3,5% responden belum bisa memutuskan (undecided),” ungkap Adwin Abdul

“Begitu pula ketika dibuat simulasi head to head, Pilpres hanya dikuti Prabowo dan Anies, dominasi bacapres Partai Gerindra itu semakin tak terkejar. Sebanyak 56,8% mengaku akan memilih Prabowo dan hanya 40,1% responden yang menyatakan dukungannya pada Anies,” sambungnya.

Baca Juga: Caleg Nasdem Rajiv Singh Sebut Rachel Maryam Jagoan di Dapil Kabupaten Bandung dan Bandung Barat

Ketika Pilpres masuk putaran kedua dengan kontestannya Prabowo dan Ganjar maka suara pendukung Anies cenderung bermigrasi ke Prabowo. Begitu pula ketika kontestan Pilpres putaran kedua hanya Prabowo dan Anies, suara pendukung lebih banyak yang mengalir ke Prabowo daripada ke Ganjar.

Halaman:

Editor: Usman, S.Pd


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah