Warga Terima Bantuan Bedah Rumah Baznas Sidrap, Dollah Mando Ajak Warga Rajin Bayar Zakat

- 27 Oktober 2022, 11:41 WIB
Bupati Sidrap Dollah Mando saat menggelar takbiran bersama masyarakat/Pemkab Sidrap
Bupati Sidrap Dollah Mando saat menggelar takbiran bersama masyarakat/Pemkab Sidrap /

SUARA SOPPENG --  Bupati Sidrap, H. Dollah Mando menghadiri penyerahan bantuan bedah rumah Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Kabupaten Sidrap, Rabu, (26/10/2022) di Kelurahan Lancirang, Kecamatan Pitu Riawa.

Penyerahan dihadiri Ketua Baznas Sidrap, H. Mustari, Camat Pitu Riawa, Ali Husain, Kapolsek Dua Pitue, Iptu Bachri, Kapospol Pitu Riawa, Mansyur Wahab, Dan posramil Pitu Riawa Muhammad Ridwan, Kabag Kesra, Patriadi, Lurah Lancirang, Ambo Asse, Korwil Disdikbud Pitu Riawa, Suardi.

Tampak pula para kepala sekolah, tokoh masyarakat, tokoh agama dan tokoh pemuda setempat.

 Baca Juga: Sidrap Kantongi 2 Emas dan 2 Perunggu di Hari ke-4 Porprov XVII

Bantuan bedah rumah diberikan kepada I Demma, warga yang beralamat di Jl. Pisang Lingk. 1 Lancirang,  Kecamatan Pitu Riawa. 

Dalam kesempatan itu, Bupati Sidrap, Dollah Mando mengatakan, zakat merupakan kewajiban bagi umat muslim yang mampu.

“Jadi ada aturan-aturan tertentu sehingga zakat wajib dikeluarkan,” katanya.

 Baca Juga: Klik Helm Pengendara, Sat Lantas Polres Bone Edukasi Keselamatan Lalu Lintas

Untuk itu ia mengimbau kepada seluruh warga untuk rajin mengeluarkan zakat, infaq dan sedekah. 

Sementara itu Ketua Baznas Sidrap, H Mustari menyampaikan, penerima bantuan rumah tersebut memang layak untuk mendapatkan bantuan. 

Halaman:

Editor: Usman, S.Pd


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x