Indonesia Off-Road Federation Sidrap Tuntaskan Touring of Celebes Overland Manado

- 7 Februari 2023, 11:53 WIB
Event off-road spektakuler dengan trek yang dihiasi handicap custom yang menantang kembali hadir di sirkuit Grage Mall Kota Cirebon, Sabtu, 5 November 2022.
Event off-road spektakuler dengan trek yang dihiasi handicap custom yang menantang kembali hadir di sirkuit Grage Mall Kota Cirebon, Sabtu, 5 November 2022. /Dok. Djarum/

SUARA SOPPENG -- Indonesia Off-Road Federation (IOF) Pengurus Cabang (Pengcab) Sidenreng Rappang (Sidrap) sukses menyelesaikan touring keliling Sulawesi bertajuk bertajuk Touring Of Celebes Overland Manado dengan menempuh sekitar 3.800 kilometer.

Touring diikuti 10 unit kendaraan, start di Pangkajene Sidrap tanggal 21 Januari 2023 dan kembali atau  finish 5 Februari 2023.

Dalam touring ini, Tim IOF Pengcab Sidrap dipimpin Imran Abidin sebagai ketua rombongan, dan Wahyuddin selaku leader. Selain touring, peserta menyempatkan bersilahturahmi dengan warga Sidrap yang berdomisili di daerah yang dilalui.

 Baca Juga: Sisi Lain HUT Gerindra ke 15, Prabowo Subianto Beri Kepercayaan Buruh Lepas Jadi Pengucap Pembukaan UUD 45

Rombongan yang melewati 15 hari perjalanan, ini diterima Ketua Umum IOF Pengcab Sidrap, Andi Faisal Ranggong  di Cafe Hadide Pangkajene, Ahad (5/2/2023) sekitar Pukul 20.00 malam. 

Ia menyamapaikan selamat dan terima kasih kepada rombongan yang menyelesaikan touring tersebut dengan sukses.

“Kita bersyukur rombongan tiba dengan selamat, dan peserta kembali lengkap dan sehat,” ujar Faisal.

Baca Juga: HUT ke 15, Prabowo Subianto Minta Maaf ke Tetangga dan Pengguna Jalan

Sedangkan Wahyuddin sebagai leader mengatakan, perjalanan dalam toring itu sangat panjang dan melelahkan, tapi dapat dilalui dan finish sesuai jadwal yang ditentukan.

“Meskipun ada beberapa kendala selama perjalanan, tapi dengan kekompakan dan disiplin, semuanya bisa berjalan dengan baik,” tutur Wahyuddin.

Halaman:

Editor: Usman, S.Pd


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x