Istri Bupati Bone Bagi-bagi Sembako Ke Warga Kampung Mandar

- 13 April 2022, 08:41 WIB
Berbagi bersama warga kampung Mandar di Bajoe
Berbagi bersama warga kampung Mandar di Bajoe /

SUARA SOPPENG -- Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Bone Hj. Kurniaty A. Fahsar, SH., Spec. Not. Membagikan paket sembako kepada warga kampung Mandar di Masjid Abbasia, Kelurahan Lonrae, Kecamatan Tanete Riattang Timur Selasa 12 April 2022.

Sebanyak 52 KK mendapatkan paket ramadhan dari Ketua TP PKK Kabupaten Bone di kampung mandar. 

Ketua TP PKK Bone Hj Kurniaty mengatakan, kunjungan TP PKK Bone bersama Baznas Bone di kampung mandar ini untuk berbagi bersama warga di bulan penuh berkah. 

Baca Juga: Rumah Sakit Khusus Otak dan Jantung di Makassar Jadi Tempat Berobat Wakil Rakyat dan Keluarganya

"Kita ingin semua warga merasakan keberkahan di tengah ramadhan bersama keluarga,"ungkapnya. 

Dia berharap apa yang disalurkannya dapa memberikan manfaat untuk memenuhi kebutuhan keluarga di bulan suci ramadhan tersebut.

Baca Juga: Cinta Zakat Mensejahterakan Umat, Ramadhan Bahagia Bersama Petugas Kebersihan

"Semoga apa yang diterima hari ini bisa sedikit membantu dalam memenuhi kebutuhan di bulan yang penuh berkah ini," ucapnya

Turut hadir Wakil Ketua Baznas Bone Hj. Farida Hanafing yang turut menyalurkan nasi kotak dari Baznas Bone kepada warga untuk berbuka puasa. 

Baca Juga: Pemkab Bone Beri Dukungan Desa Bonto Masunggu Masuk Ajang Anugerah Desa Wisata Indonesia 2022

Halaman:

Editor: Usman, S.Pd


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x