Tina Wiryawati Totalitas Dorong Peningkatan Ekonomi Masyarakat Lewat Desa Wisata

- 8 September 2022, 15:41 WIB
Anggota DPRD Provinsi Jawa Barat Tina Wiryawati/Istimewa
Anggota DPRD Provinsi Jawa Barat Tina Wiryawati/Istimewa /

 

SUARA SOPPENG -- Anggota DPRD Provinsi Jawa Barat dari Fraksi Gerakan Persatuan, Hj. Tina Wiryawati, S.H., mengatakan sejumlah desa di Jawa Barat sudah sukses mengolah potensi pariwisata di kawasannya masing-masing sehingga menjadi desa wisata.

Ia berharap akan semakin banyak desa wisata di Jawa Barat, apalagi kini Provinsi Jawa Barat sudah memiliki Peraturan Daerah Provinsi Jawa Barat Nomor 2 Tahun 2022 tentang Desa Wisata dan segera ditindaklanjuti dengan peraturan gubernurnya.

"Ada beberapa desa wisata di Jawa Barat yang telah sukses, contoh Desa Alam Endah di Rancabali, Kabupaten Bandung. Juga ada Kampung Naga di Tasikmalaya, Desa Cibuntu di Kabupaten Kuningan," kata anggota dewan dari Fraksi Gerindra ini di Bandung, Selasa (6/9/2022).

Baca Juga: HUT Polwan Ke-74, Polres Bone Gelar Tasyakuran

Ia mengatakan setiap desa memiliki potensi pariwisata masing-masing. Dari mulai potensi keindahan alam, keunikan budaya masyarakat, sampai poin menarik mengenai kuliner dan event.

Hal inilah yang menjadi potensi peningkatan kesejahteraan masyarakat desa. Di sisi lain, di Jawa Barat ada beberapa desa wisata yang menjadi bagian dari rencana pembangunan kepariwisataan.

Di antaranya Desa Wisata Jelekong dan Desa Wisata Laksana di Kabupaten Bandung, Desa Wisata Cibeusi di Kabupaten Subang, serta Desa Wisata di sekitar Taman Nasional Bogor-Cianjur-Sukabumi.

Baca Juga: Jenderal Listyo Sigit Tekankan Pentingnya Jaga Persatuan-Kesatuan Bangsa Dihadapan Angkatan Muda Muhammadiyah

Meski demikian, selama ini eksistensi beberapa desa wisata tersebut baru sebatas pada rencana pembangunan kepariwisataan lantaran daerah belum memiliki aturan untuk pengembangan desa wisata.

Halaman:

Editor: Usman, S.Pd


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah