Webinar MW KAHMI Jawa Barat Bahas Transformasi Indonesia Dimulai Dari Desa dan Pertanian

- 5 Oktober 2022, 16:46 WIB
Webinar MW Kahmi Jawabarat
Webinar MW Kahmi Jawabarat /Silmi Akhsin/

SUARASOPPENG - Majelis Wilayah Korps Alumni HMI (Mw kahmi) Jawa Barat melanjutkan webinar ber-seri yang dihelat seminggu sekali. Di pertemuan ke-empat, diulas topik "Pemuda, Pertanian dan Desa".

Untuk mengulas topik tersebut, diundang pakar ekonomi politik, Prof. Bustanul Arifin sebagai narasumber tunggal. Sementara, Ade Syukron Hanas, Presidium Mw kahmi Jawa Barat ditunjuk menjadi moderator.

Dalam ulasan pengantar, Koordinator Presiden (Koorpres) MW KAHMI Jawa Barat, Dr. Sofyan menjelaskan bahwa webinar ber-seri yang di-inisiasi pihaknya ditujukan untuk menguatkan kembali tradisi intelektual di lingkungan KAHMI.

Baca Juga: Adnan Taufiq Bareng Habiburokhman Hujan-hujanan Bagi Sembako di Kayu Manis

Ditambah, banyak problematika sosial kekinian yang perlu mendapatkan perhatian.

"Kita dihadapkan dengan banyak persoalan. Sebut saja, inflasi pangan yang tinggi. Kemudian, bencana bonus demografi akibat rendahnya mutu SDM muda kita,"terangnya.

"Lalu, permasalahan pengangguran dan kemiskinan di wilayah perdesaan di Indonesia," ungkapnya.

Segala problematika itu, sambungnya, menghendaki satu ujung yang sama, yaitu transformasi. Perubahan.

"Topik yang dibahas pada webinar ke-empat ini pada prinsipnya mengulas ihwal transformasi. Kata kuncinya adalah pemuda, pertanian dan desa. Pemuda merujuk pada generasi berkemajuan. Pertanian tidak lain adalah sokoguru ekonomi Indonesia,"lanjutnya.

Halaman:

Editor: Silmi Akhsin


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x