Mendorong Partisipasi dan Peningkatan Kualitas Hidup Melalui Dasa Wisma

- 31 Januari 2024, 14:05 WIB
Bupati Luwu Utara, Indah Putri Indriani saat menjadi inspektur upacara Peringatan Hari Sumpah Pemuda
Bupati Luwu Utara, Indah Putri Indriani saat menjadi inspektur upacara Peringatan Hari Sumpah Pemuda /-/Usman

SUARA SOPPENG - Bupati Luwu Utara, Indah Putri Indriani, kembali menjadi narasumber dalam Orientasi Peningkatan Kapasitas Kader Dasawisma. Kali ini, kunjungan Indah langsung ditujukan kepada kader dasa wisma di Kecamatan Baebunta dan Kecamatan Baebunta Selatan pada Senin (29/1/2024).

Dalam acara yang berlangsung di Aula Kantor Camat Baebunta, Bupati Indah menjelaskan bahwa istilah "dasa wisma" berasal dari dua kata, yaitu "dasa" yang artinya sepuluh dan "wisma" yang berarti rumah. Dasa wisma umumnya terdiri dari sepuluh rumah yang bertetangga, namun bisa juga mencakup lebih dari 20 rumah. Kegiatan dasa wisma diarahkan pada peningkatan kualitas rumah tangga.

"Dasa wisma ini adalah sub-organisasi di bawah PKK yang bertugas membantu melaksanakan 10 program pokok PKK. Melalui keberadaan dasa wisma, kita mengajak masyarakat untuk berpartisipasi dalam pembangunan, sehingga mereka tidak hanya menjadi objek, tetapi juga berperan sebagai subjek yang aktif dalam pembangunan," ungkap Bupati Indah.

Baca Juga: Pejabat Pimpinan Luwu Utara Teken Perjanjian Kinerja, Indah Ajak Tunjukkan Potensi Terbaik

Lebih lanjut, orang nomor satu di Luwu Utara menegaskan bahwa pembentukan dasa wisma membawa manfaat signifikan, baik dalam jangka pendek maupun jangka panjang.

"Melalui dasawisma, ada banyak hal yang dapat kita dorong secara efektif, mulai dari gotong royong, kerja bakti, pengolahan sampah, pengolahan kotoran hewan ternak, pemanfaatan lahan pekarangan, hingga penanganan stunting dan miskin ekstrem. Aktivitas kelompok dasa wisma yang aktif dapat berkontribusi pada pencapaian target pemerintah," tambah Indah.

Bupati Indah menekankan pentingnya pembentukan dasa wisma di setiap desa dan mendorong kader untuk memastikan keaktifan kelompok tersebut.

Baca Juga: JIHAD 1 KURSI DPD RI UNTUK MUHAMMADIYAH

"Harap segera membentuk dasa wisma di desa masing-masing, bisa persepuluh atau hingga perdua-puluh rumah. Pastikan semua anggota dapat berpartisipasi aktif, melalui perlombaan kebersihan rumah, arisan dana sehat, dan kegiatan positif lainnya. Yang terpenting adalah memastikan bahwa kemanfaatannya dapat meningkatkan kualitas hidup anggota kelompok dasa wisma tersebut," pesan istri Anggota DPR-RI, Muhammad Fauzi.

Editor: Usman, S.Pd


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x