Pasca Kenaikan Harga BBM,Polisi Patroli ke Sejumlah Pertamina dan Pasar 

- 15 September 2022, 17:25 WIB
Pelajar yang melintas di Pelabuhan Bajoe dihentikan oleh Kanin Binmas Pelabuhan Bajoe pada saat jam sekolah/ Multimedia Polres Bone
Pelajar yang melintas di Pelabuhan Bajoe dihentikan oleh Kanin Binmas Pelabuhan Bajoe pada saat jam sekolah/ Multimedia Polres Bone /

SUARA SOPPENG --Pasca kenaikan harga Bahan Bakar Minyak (BBM) Kepolisian Resort Polres Bone yang tergabung dalam Unit Turjawali Sat Samapta Polres Bone dan Kanit Binmas Polsek Se Kabupaten Bone pantau kenaikan harga di pasar.

Polisi ingin memastikan Pertamina di wilayah hukum Polres Bone aman pasca kenaikan harga BBM, serta memastikan ketersediaan barang kebutuhan pokok pasca kenaikan BBM

“Pada pelaksanaan patroli ini, Regu I Unit Turjawali melaksanakan patroli ke sejumlah pertamina yang ada di kota watampone, untuk antisipasi adanya gangguan harkamtibmas di pertamina pasca kenaikan harga BBM,”kata Briptu Agusman, Kamis, 15 September 2022.

Baca Juga: Rancangan Perubahan APBD 2022, Pemkab Soppeng Target Belanja Rp 1,5 Triliun

Briptu Agusman selaku danru Regu I memberikan Arahan kepada petugas SPBU jalan Ahmad Yani, agar memberikan informasi kepada kepolisian terdekat jika terjadi keributan atau aksi penolakan kenaikan harga BBM yang dapat mengganggu keamanan di tempat tersebut.

Selanjutnya di Apala Kecamatan Barebbo,  Kanit Binmas Polsek Barebbo Aiptu Muh. Anas terjun ke pasar tradisional  modern, untuk memastikan ketersediaan barang kebutuhan pokok pasca kenaikan BBM. 

Baca Juga: International Democracy Day, Novita Singgung Peran Pers Sebagai Unsur Utama Demokrasi

Di lokasi tersebut, Aiptu Muh Anas  berdialog dengan pedagang untuk menanyakan harga dan kelancaran pasokan

“Pantauan ini untuk memastikan stok barang kebutuhan pasca kenaikan BBM . Pasokan lancar, stok aman. Sejauh ini, stok sembako cukup, Minyak goreng, yang sempat langka di pasaran beberapa waktu lalu, juga stoknya cukup,” katanya.

Baca Juga: Wujudkan Negara baldatun thayyibatun wa rabbun ghafur Dengan Memahami dan Implementasi Empat Pilar MPR RI

Halaman:

Editor: Usman, S.Pd


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x